A Love So Beautiful adalah drama populer China yang tayang pada tahun 2017 yang dibintangi oleh Shen Yue dan Hu Yitian. A Love so Beautiful diangkat dari novel Zhao Qianqian yang berjudul To Our Pure Little Beauty yang menceritakan kisah cinta masa remaja dua tokoh utama yang tinggal di kompleks apartemen yang sama, hubungan yang bukan childhood sweetheart dan bukan juga benci jadi cinta alias love-hate relationship. Sebuah drama yang sebenarnya temanya umum, cuma punya keunikan sendiri dan membuat kita betah menontonnya.
Bagi yang mengikuti blog aku pasti tahu donk drama ini. Aku sempat membuat sinopsisnya dan drama ini memang sangat populer, langsung melambungkan nama Shen Yue dan Hu Yitian. Aku memang sempat gila baper berat sama drama ini dan kena second lead pula 😂😭
KakaoTV Korea bekerja sama dengan Netflix me-remake drama ini dengan judul yang sama dan mulai tayang pada 28 Desember kemarin. Versi Korea-nya cukup menarik perhatianku dan sejujurnya udah lama aku nggak nunggu tayangnya sebuah drama, tapi drama ini berhasil mengalihkan perhatianku. Aku tahu kalau aku pasti akan membanding-bandingkan nantinya dimana ujung-ujungnya nggak akan puas sama versi baru. Tapi mengingat udah lama juga gak nonton versi China-nya dan udah agak-agak lupa juga, siapa tahu aku betah nonton versi Koreanya. Dan akhirnya aku menonton juga versi Koreanya, lumayan sih hehehhehehe. Tanganku seperti biasa gatal banged pengen nulis sesuatu yang aku lagi excited 😃
Versi Korea-nya akan berjumlah 24 episode (versi China 23 episode + 1 episode spesial) dan tayang Senin, Selasa, Rabu, jadi kita dapat 3 episode per minggu. Durasinya hampir sama dengan versi China, 25 menit per episode. Versi Korea dibintangi oleh Kim Yo-han, Su Ju-Yeon, Yeo Hoi-Hyeon, Cho Hye-joo, Jeong Jin-hwan dan Park Ji-won. Aku sudah lamaaaaaaa nggak mengikuti drama korea jadi nama-nama diatas beneran nama baru bagiku. Aku belum pernah menonton akting mereka kecuali Yeo Hoi Hyeon yang aku cek di asianwiki kalau dia pernah main dalam drama Pinocchio, While You Were Sleeping, tapi aku nggak ingat dia yang mana 😂😂😂
Oke, kembali ke drama A Love So Beautiful (2020) ini, tokoh utama kita adalah si manis bertubuh pendek Shin Sol-i (Su Ju-yeon) yang pengucapan namanya itu adalah Shin Suri 😄. Drama ini mengangkat kisah masa lalunya pada tahun 2006, saat ia berusia 17 tahun dimana dunianya saat itu adalah seorang anak-laki-laki populer Cha Heon (Kim Yo-han). Cha Heon adalah siswa tampan dan pintar, satu kelas dengannya dan juga tinggal di kompleks apartemen yang sama. Sol-i selalu mengikuti Heon dibelakang, menunggu setiap pagi supaya bisa berangkat ke sekolah bersama-sama, selalu menjaga image kalau Heon ada di sekitarnya, selalu mencoba menarik perhatian Heon dengan caranya sendiri. Pokoknya Sol-i ini cinta mati sama Heon. Dunianya saat itu memang Heon, Heon dan Heon.
Saat awal masuk SMA dia sempat-sempatnya menyatakan perasaan pada Heon saat mereka sedang gotong-royong menyapu halaman. Sayangnya Heon mengatakan dengan tegas ia tidak menyukai Sol-i dan Sol-i nggak menyerah begitu saja, dia mengatakan kalau ia akan menemukan cara agar Heon menyukainya 😅 Saking pengennya menarik perhatian Heon, Sol-i tu kelihatan bodoh banged. Misalnya agar Heon kagum padanya, dia sengaja tuh bilang kalau soal matematika kali ini mudah banged, picing mata bisa jawab, ujung-ujungnya dia dapat nilai paling rendah di kelas, padahal udah nyontek sama temannya Jung Jin-hwan (Jung Jin Hwan). Mana pas dipanggil di ruang guru Heon melihat Sol-i diceramahi dan Sol-i malu banged. Heon kayaknya kaget juga tidak menyangka Sol-i nilainya paling rendah yang artinya pas Sol-i sombong mengatakan soal matematika mudah, Heon mungkin percaya kalau Sol-i benar bisa mengerjakannya.
Saat pelajaran sastra atau apapun itu, pak guru memberi ide pada Sol-i bagaimana cara menyatakan perasaan dari hati yang terdalam yaitu dengan menulis surat. Sol-i pun memutuskan kalau ia harus menulis surat cinta untuk Heon. Sayangnya otak Sol-i itu pas-pasan jadi dia nggak tahu mau menulis apa disuratnya. Karena itu saat Jin-hwan menawarkan untuk membantu Sol-i menulis surat cinta, Sol-i meski awalnya nggak yakin tapi ia mempercayakan konsultasi surat cintanya pada Jin Hwan. Tapi tentu saja nggak gratis, sebagai gantinya Jin-hwan ingin Sol-i memberikan beberapa surat cinta pada gadis-gadis yang disukai Jin Hwan.
Sol-i yang excited dengan surat cinta-nya, nggak malu-malu berkhayal di halaman sekolah dan hal itu membuat dia bertemu dengan 2nd lead male di drama ini, Woo Dae Sung (Yeo Hoi-hyeon). Dae Sung langsung tertarik pada Sol-i pada pandangan pertama, apalagi Dae Sung duduk di belakang Sol-i. Sama seperti versi China, Dae Sung memanggil Sol-i dengan 'brother' dan kalau Sol-i mengikuti Heon kemana-mana, maka Dae Sung mengikuti Sol-i kemana-mana 😂 BTW kok pas banged ya namanya Dae Sung, cocok dengan image 2nd lead.
Gara-gara surat cinta Jin-hwan, Sol-i dan Jin-hwan mendapat masalah dengan senior. Jadi ceritanya Sol-i memberikan surat cinta Jin-hwan pada salah satu senior cewek, dan senior cowok merebut surat itu dan membacanya keras-keras. Aku suka bagaimana Sol-i berusaha merebut surat itu kembali dan Jin-hwan yang awalnya mengintip dari jauh, nggak langsung kabur tapi membantu Sol-i pergi dari sana. Heon dan Kang Ha-young (Cho Hye-joo) datang belakangan membantu mereka. Dan adegannya sama dengan versi China dimana Jin-hwan langsung jatuh cinta pada Ha Young saat Ha Young menyelamatkannya.
Sol-i juga mendapat masalah gara-gara khayalannya. Orang sibuk ujian, dia malah main-main dengan lembar jawabannya, membuat gambar love dan menulis surat cinta di bagian essay. Parah sih, kalau aku jadi gurunya juga aku marahin tuh. Gurunya membacakan surat cinta Sol-i di depan kelas dan Heon berusaha menolong Sol-i tapi malah dia dihukum. Tapi kemudian saat seisi kelas menyadari kalau isi surat cinta Sol-i sama seperti lirik sebuah lagu, seisi kelas malah ikutan menyanyi heboh. Pada akhirnya mereka menulis surat permintaan maaf sebagai hukuman. Sol-i juga jadi kesal pada Jin-hwan yang ternyata cuma meniru lagu untuk semua isi suratnya, padahal ia pikir itu romantis banged kok Jin hwan bisa memikirkan kata-kata seperti itu.
Keesokan harinya, Sol-i sebal banged karena ia telat bangun dan ia berfikir kalau Heon pasti sudah berangkat ke sekolah duluan. Tapi sampai di pintu gedung apartemen, ia senang banged melihat Heon masih di paerkiran sepeda dan langsung saja Sol-i menghampirinya. Heon bingung kenapa Sol-i senyam senyum terus dan Sol-i nggak malu-malu mengatakan kalau ia senang banged karena bisa berangkat bareng Heon. Heon seperti biasa memasang wajah cool-nya, tapi begitu ia membelakangi Sol-i, ia tersenyum cieeeeeeeeee.
Keduanya berangkat ke sekolah bersama-sama. Sol-i bernarasi kalau ia merasa Heon tahu perasaannya meski ia tidak memberikan surat cinta pada Heon. 😂 Ya iya lah, sejelas itu kalau ada seorang pria nggak paham juga, aku angkat tangan HAHAHAHAAHA.
Epilog.
Pada suatu pagi, Sol-i sudah menunggu Heon di parkiran sepeda, padahal hari masih gelap banged. Sol-i ingin memberikan sarapan pagi pada Heon dan dia nggak mau ketinggalan takut Heon berangkat duluan, jadi mending dia yang menunggu. Tapi itu masih terlalu pagi, jadinya Sol-i yang masih ngantuk ketiduran. Dalam dramanya diperlihatkan kalau Heon langsung pergi aja, nggak peduli sama Sol-i yang ketiduran disana. Tapi dalam epilog, diperlihatkan kalau Heon sebenarnya sempat mendekati Sol-i dan hampir menyentuh wajah Sol-i saat itu. Tapi kemudian dia sadar dan karena malu kali ya, atau karena kaget dengan apa yang ia lakukan, dia cepat-cepat meninggalkan Sol-i. Hehehhehhe. 😋
Komentar:
Untukku, episode 1 tidak mengecewakan. Tetap dapet feel-nya karena memang dibuat semirip mungkin dengan versi China. Meski ada beberapa perbedaan. Yang paling aku ingat perbedaannya adalah di versi China Xiao Xi sudah sempat menulis surat cinta untuk Jiang Chen, cuma dia belum sempat memberikannya dan masalah muncul gara-gara surat cinta Lu Yang, guru sempat meminta mana surat cinta yang lain dan Xiao Xi terpaksa memberikannya pada guru, dan nggak sengaja, surat cinta Xiao Xi juga ada disana, jadi ia sempat panik karena surat cintanya hampir dibacakan oleh guru. Bedanya di versi Korea ini, yang dibacakan guru adalah sesuatu yang ditulis Sol-i di kertas jawaban ujian dan menurutku itu parah banged sih, sebucin-bucinnya kita masa menulis surat cinta dilembar jawaban ujian? 😅
Satu hal yang bikin aku merasa kalau Kim Yo-han kurang pas memerankan karakter Jiang Chen adalah karena dia terlalu imut dan meski dia tu senyum sedikit kesannya senyumannya manis banged gitu. Kalau Jiang Chen kan meski dia senyum dikit tapi kesan cool-nya itu ada gitu. Kelihatan banged kalau dia tipe yang pelit senyum jadi sekali senyum tuh gimanaaaaaaaa gitu. Karena Yo-han terlalu imut, sosok cool-nya itu kurang dapet menurutku. Kalau So Ju-yeon sih udah pas ya memerankan karakter Xiao Xi, cute-nya dapet, cerianya juga dapet. Yang paling pas sih menurutku adalah Yeo Hoi Hyeon, baru muncul aja kesan ini dia 2nd lead kita, udah terasa banged 😓 Siap-siap baper 😂😂
Overall, untuk episode pertama nggak mengecewakan sih. Feel youth dramanya terasa banged. Kita tunggu aja episode-episode berikutnya gimana ya~
0 komentar:
Posting Komentar