Saat Yukijiro akhirnya mendapat restu orang tua untuk melanjutkan impiannya, Natsu menyelesaikan proyek animasi pertamanya. Ada banyak time jump di episode 76-78 dan kemunculan orang yang tidak diduga juga terjadi di akhir drama. Tenyo yang sudah lama tidak ada kabarnya tiba-tiba membuat hati Natsu tergerak,Nobu yang selama ini ada disamping Natsu juga akhirnya berpisah dengan Natsu. Sakaba Kazuhisa yang mulai dekat dengan Natsu juga mulai memasuki tahap hubungan selanjutnya?
Natsuzora Week 13: Natsu yo, Setsu-Getsu ga Daipinchi!
-Natsu, Setsu-Getsu is a big pinch-
Saat Natsu terjatuh tadi, tangan Natsu berputar-putar gitu untuk menjaga keseimbangannya, lalu ia mendapat ide untuk menggambar kuda Ushiwakamaru yang mengamuk dari gerakannya saat jatuh tadi. Natsu malah excited banged karena ia menemukan apa yang ia cari dan Sakaba bingung dengan tindakan Natsu itu. Natsu nggak peduli dan berlari ke meja kerjanya, kemudian mulai menggambar. Setelah ia selesai, Natsu mengecek hasilnya dan Natsu puas banged.
Natsu memperlihatkan gambarnya pada Shimoyama-san dan Mako-san untuk di cek dan Shimoyama-san yang mengecek pertama tertawa terbahak-bahak melihat gambar buatan Natsu. Saat Mako mengeceknya, Mako juga kaget karena gambarnya benar-benar terlihat berbeda. Keduanya mengatakan kalau gambar yang dibuat Natsu itu sangat menarik dan sepertinya memang itulah yang mereka cari-cari.
Jadi gambar yang dibuat Natsu itu adalah fambar kuda yang kaki depannya terangkat ke atas, di draft awal, pergerakan kaki kudanya nggak jelas, sementara di gambar yang baru dibuat Natsu itu, ia membuat gambar kaki depan kuda itu 4 buah trus diberi efek gitu, jadi kelihatan hidup banged. LOL. Susah menjelaskannya nih. Intinya sih Shimoyama dan Mako puas dan memperlihatkan pada Idohara dan Naka-san untuk di cek. Natsu senang banged karena ia berhasil menemukan pergerakan gambar yang ia cari-cari.
Momochi bertanya bagaimana hubungan Natsu dan Sakaba setelah itu dan Natsu mengatakan kalau ia dan sakaba memang kurang cocok, nggak nyambung gitu kalo mengobrol. Momochi malah mengejek Natsu jangan-jangan nanti perasaan itu berubah menjadi cinta. Natsu tertawa dan mengatakan kalau hal itu tidak mungkin terjadi.
Naka-san sepertinya yakin banged kalau itu akan berhasil dan ia sempat mengatakan sesuatu pada Shigehiko-san, hingga akhirnya Shigehiko-san menyetujui untuk mencoba memasukkan gambar itu ke film yang sesungguhnya. Sakaba sendiri sejak tadi agak menahan tawa gitu dan ia sempat memberi kode kode gitu ke Natsu dengan memainkan tangannya seperti kaki kuda lol. Sepertinya Sakaba juga menyukai ide Natsu itu.
Pulang kerja, Natsu singgah ke kamar Yukijiro. Ibu Yukijiro masih ada disana dan menyambut Natsu. Natsu cukup kaget karena kamar Yukijiro sudah tidak kosong lagi, udah ada meja tamu, meja belajar, dapurnya sudah terisi, ada buku-buku juga. Jadi Natsu bertanya apakah ayah Yukijiro sudah memaafkan Yukijiro. Ibu mengatakan masih belum, tapi karena Yukijiro akan tinggal disini makanya ia mempersiapkan segala sesuatunya.
Yukijiro mengatakan pada Natsu, Natsu pasti melihat kejadian di dapur Kawamura-ya waktu itu, saat ia menangis sambil bekerja, ia benar-benar bingung dengan apa yang ia lakukan, ia merasa bersalah pada ayahnya. Natsu bertanya kalau begitu apakah Yukijiro akan menyerah?
Yukijiro mengatakan kalau ia tidak ingin menyerah, tapi sepertinya ia tak punya pilihan selain berhenti. Natsu meminta Yukijiro untuk tidak ragu karena itu hanya akan membuat semuanya khawatir. Ibu setuju dengan Natsu.
Yukijiro mengatakan ia bekerja di KAwamura-ya bukan karena terpaksa, dalam impian ayahnya juga ada impiannya, hanya saja ia tidak ingin menyesal karena tidak melakukan apa yang ingin ia lakukan. Yukijiro mendesah dan mengatakan seandainya ia punya 2 tubuh akan lebih mudah. Ibu tertawa dan meminta maaf karena Yukijiro tidak mempunyai saudara. Yukijiro mengatakan kalau bukan itu maksudnya.
Natsu bertanya dimana ayah Yukijiro dan ibu mengatakan ayah bekerja di Kawamura-ya sebagai pengganti Yukijiro, ayah masih yakin Yukijiro akan kembali.
Ayah Yukijiro mengatakan bukan dirinya yang membuat Setsu-Getsu, tapi ibu dan ayahnya, itu adalah hidup ibunya sekarang. Ia ingin menjaga Setsu Getsu demi ibunya, ia harus melindungi Setsu Getsu dan mewariskannya pada Yukijiro, demi itulah ia hidup. Itu adalah impiannya.
Ayah bertanya pada Natsu apakah ia salah? Apakah tindakannya itu hanya membuat Yukijiro menderita?
Natsu mengatakan kalau ayah tidak salah, itu sebabnya Yukijiro merasa menderita. Yukijiro sangat menyayangi keluarganya.
Saat itu madam muncul dengan butter kari, ia mentraktir mereka berdua. Natsu dan Ayah berterima kasih.
Natsu mengatakan pada ayah Yukijiro dan madam kalau alasan kenapa ia memilih manga eiga sebagai karirnya adalah karena keluarga di Hokkaido, melihat dan belajar kehidupan mereka, ia juga ingin punya kehidupan sendiri dan memperlihatkan pada mereka. Ia pikir Yukijiro punya alasan yang sama, meski jalan hidup yang ia pilih berbeda, tapi Yukijiro ingin hidup seperti ayahnya. Meraih impiannya sendiri dengan terus menghargai keluarganya. Ia yakin Yukijiro tidak akan mengkhianati cara hidup ayah.
Madam mengatakan kalau ia mengerti akan hal itu, ia mewarisi Kawamura-ya bukan hanya karena ia diwariskan restoran itu, tapi menjaga cara hidup dari orang tua dan neneknya. Ayah Yukijiro menangis mendengarkan Natsu dan mengatakan kalau ia mengerti apa yang ingin dikatakan oleh Natsu. Ia kemudian mengajak Natsu makan sebelum kare-nya menjadi dingin.
Yukijiro menangis mendengar hal itu, ia tak bisa menahan air matanya sambil terus makan kare dan mengatakan kalau kare buatan ibunya adalah yang terenak di dunia ini.
Nenek Toyo sendiri mabuk bersama Saitaro dan Ayami-san. Saat Natsu dan ayah Yukijiro pulang, mereka kaget melihat nenek mabuk. Nenek menangis dipelukan puteranya, ia meminta maaf karena puteranya berjuang mempertahankan impiannya dan membuat hidup puteranya menderita. Ayah meminta ibu jangan mengatakan hal seperti itu.
(NANGISSSSSSSSSSSSSSSSSSSS Sedih banged T_T).
Dua hari kemudian, Yukijiro dipanggil ke kedai Oden Ayami-san. Yukijiro sudah menjalani pelatihan di Kawamura-ya selama 2 tahun, jadi ayah ingin mengecek apakah pelatiahan selama 2 tahun itu benar-benar dilakukan dengan baik, atau hanya sia-sia saja. Ayah meminta Ayami-san menyiapkan alat dan bahan membuat kue, Yukijiro harus membuat butter cream cake, tanpa oven dan harus sampai tahap dekorasi. Jika semuanya menyukai kue buatan Yukijiro, maka ia akan mengakui Yukijiro. TApi Yukijiro tidak bisa membuat cake tanpa oven dan Ayah tidak mau Yukijiro mencari alasan, Yukijiro harus menemukan caranya sendiri.
Yukijiro mengerti dan ia mulai membuat cake dihadapan semuanya. Karena nggak ada oven, Yukijiro hanya menggunakan frying pan untuk membuat cake. Cake yang ia buat adalah butter cream roll cake. Saitaro terkagum-kagum melihat Yukijiro menyelesaikan sampai tahap akhir.
Saat mencicipi, semuanya memuji cake buatan Yukijiro yang enak, semuanya puas dengan rasanya dan tentu saja pendapat ayah adalah yang paling utama. Ayah Yukijiro mencicipi cake buatan Yukijiro dalam diam dan berfikir cukup lama sebelum akhirnya bicara. Ia mengatakan pada Yukijiro apapun yang Yukijiro lakukan, maka lakukan seperti ini, berusahalah seperti ini.
Yukijiro sangat terharu karena ayahnya akhirnya memaafkannya dan membiarkannya meraih impiannya. Yang lain juga senang dan bahkan bertepuk tangan. Ayah mengatakan pada Yukijiro, jika semuanya tidak berjalan lancar, maka Yukijiro bisa kembali ke Obihiro tanpa rasa malu, karena Yukijiro punya tempat dimana ia dilahirkan dan dibesarkan.
Ibu dan nenek mengatakan kalau mereka akan terus menunggu Yukijiro. Yukijiro menangis dan meminta maaf pada ayahnya, ia juga berterima kasih.
Musim semi 1958, film animasi Wanpaku Ushiwakamaru memasuki tahap akhir menggambar 3 hari sebelum deadline. Tim animasi sibuk dengan tugas masing-masing, bahkan mereka begadang di kantor dan tidur disana. Banyak juga yang emosian karena tekanan deadline.
Lalu beberapa hari kemudian, semua tugas telah selesai, termasuk finishing dan pewarnaan bagian akhir. Seluruh karwayan melakukan perayaan hari itu, masing-masing membawa makanan dari rumah, tapi makannya sama-sama hehehehhe.
Mako-san memasak sendiri dan banyak yang kaget karena Mako bisa masak dan masakannya sangat enak. Pembicaraan kemudian beralih ke pernikahan, mereka penasaran apakah MAko sudah punya calon. Mako mengatakan belum, tapi pembicaraan perjodohan sudah banyak, tentu saja dari keluarganya. Mako juga bertanya pada Natsu tapi Natsu selalu menghindari topik itu. Oia, hari itu Natsu membawa oden dari kedai Ayami-san.
Lagu yang dinyanyikan Natsu adalah lagu FFJ dan Natsu bernyanyi dengan sangat bersemangat sementara semua penonton bengong karena nggak ada yang tau itu lagu apa HAHAHAAHAHAAHA.
Setelah Natsu selesai, yang lain bertepuk tangan *tetep* dan Natsu kembali ke kerumuman dengan malu banged. Momochi menyambutnya dan mengatakan kalau Natsu menyanyikan dengan baik lagu yang tidak seorang-pun tahu itu lagu apa wkkwkkwkwkw.
Pertunjukan selanjutnya adalah dari tim pewarnaan termasuk Momochi yang menyanyikan lagu Matsuri, heboh banged.
Saat itu Natsu permisi agak ke belakang karena melihat Yohei disana. Natsu menyapa Yohei dan menuangkan minuman untuknya. Yohei bertanya apakah belakangan ini Natsu ada mengirim surat pada Tenyo dan Natsu mengatakan belakangan ia tidak mengirim surat karena sangat sibuk. Yohei mengerti dan mengatakan kalau Natsu pasti belum mendengarnya. Natsu bertanya ada apa dan Yohei merasa nggak enak karena ia harus mengatakannya dalam situasi seperti ini.
Yohei kemudian mengatakan pada Natsu kalau Tenyo akan menikah pada musim dingin mendatang. Natsu terkejut mendengarnya, tiba-tiba suara heboh orang-orang disekitarnya memudar dan Natsu tidak mendengar apapun, saking shock-nya.
Kenangan-kenangan Natsu akan Tenyo tiba-tiba muncul dibenaknya, hari-hari yang mereka habiskan bersama-sama. Tapi Natsu dengan cepat tersadar dan kemudian mencoba tersenyum mengucapkan selamat pada Tenyo. Ia mengatakan nanti ia akan menulis surat untuk Tenyo dan Natsu juga kesal karena Tenyo nggak menulis tentang itu di suratnya sebelumnya.
Sebenarnya Natsu terlihat sangat memaksakan diri untuk tersenyum dan tertawa setelah mendengarkan kabar itu, menyembunyikan perasaannya yang shock karena kabar tiba-tiba itu.
Saat Natsu masih memikirkan Tenyo, tiba-tiba Nobu-san datang ke kedai, dan Natsu bertanya apakan Nobu mau minum, tapi Nobu mengatakan ia datang untuk menyampaikan sesuatu. Natsu mengerti, ia duduk disamping Nobu dan bertanya apa yang terjadi.
Nobu mengatakan kalau ia akan ditrasfer dan kebetulan tempatnya adalah Obihiro, Hokkaido. Natsu terkejut dan berkomentar sepertinya kali ini kebalikannya, dulu Natsu di Hokkaido dan Nobu di Tokyo, sekarang Nobu ke Hokkaido dan Natsu di Tokyo. Nobu membenarkan, ia mengatakan ia akan tinggal di Obihiro selama 2-3 tahun dan ia tak akan bisa kembali ke Tokyo. Natsu mengerti.
Natsu mengatakan kalau ini benar-benar kebetulan. Nobu membenarkan. Nobu diam-diam menatap Natsu dan sepertinya akan mengatakan sesuatu gitu tapi nggak jadi dan malah di cut ke adegan selanjutnya (aackkkkkkkk adegannya mencurigakan).
Suatu hari, Natsu dan Sakaba berselisih kembali di tangga dan Sakaba bertanya apakah Natsu sudah menemukan jawabannya, sesuatu yang hanya bisa dilakukan oleh animasi. Natsu mengatakan kalau ia belum menemukannya, lagipula itu bukan hal yang mudah untuk ditemukan. Sakaba mengerti, jadi gambar kaki kuda itu benar-benar hanya kebetulan.
Natsu bingung dan bertanya pada Sakaba bagaimana menurut Sakaba, sejak dulu ia ingin mendengar jawaban Sakaba mengenai hal itu. Sakaba mengatakan pendapatnya mengenai sesuatu yang hanya bisa dilakukan dalam animasi, yaitu sesuatu yang mustahil tapi terlihat seperti sesuatu yang sebenarnya (?). Natsu tidak mengerti dan mencoba memahami maksud Sakaba, sesuatu yang mustahil tapi terlihat seperti sebenarnya, meskipun nggak mungkin terjadi di dunia nyata tapi bisa digambar agar terlihat seperti nyata dan hanya animasi yang bisa melakukannya. (misalnya kayak kaki kuda itu, nggak mungkin kan kaki depan kuda ada 4, tapi di animasi bisa dibuat kaki depannya 4 untuk memperlihatkan kalau kaki kuda itu bergerak dengan cepat dan menambah gambarnya agar jadi lebih hidup).
Natsu akhirnya bisa mengerti mengenai sesuatu yang hanya bisa dilakukan oleh animasi.
Natsu masih melanjutkan pekerjaannya sebagai animator, tapi sayang sekali Natsu belum sampai ke tahap dimana namanya masuk ke dalam poster ataupun credit film.
Nggak banyak yang berubah selama 1 tahun yang berlalu itu. Adapun yang berubah adalah di kedai Ayami-san sekarang sudah ada telpon, begitu juga di rumah keluarga Shibata di Hokkaido.
Hari itu, keluarga di Hokkaido menelpon Natsu di Tokyo, bertanya apakah tahun ini Natsu akan pulang. Setelah berfikir lama, Natsu akhirnya memutuskan untuk pulang tahun ini dan seluruh anggota keluarga bahagia banged mendengarnya.
Dan Suatu hari di Hokkaido, seorang gadis datang ke peternakan Shibata. Siapakah dia?
-To Be Continued-
Komentar:
Wah, waktu cepat sekali berlalu ya, aku pikir bakalan ada pertemuan Natsu dan Tenyo sebelum Tenyo menikah, ternyata langsung time jump aja ke tahun 1959, artinya Tenyo udah menikah beberapa bulan nih. Perasaan Natsu nggak dibawa moya moya dan Tenyo juga nggak lama nungguin Natsu, aku bersyukur karena penulis nggak fokus pada kisah Natsu-Tenyo, awalnya aku pikir bakalan lama banged tuh membahas hubungan mereka berdua, kasihan Tenyo sakit hati lagi. Dua tahun menunggu ga ada hasil akhirnya dia milih nikah sama gadis yang dijodohkan oleh orang tuanya.
Dan begitulah di minggu ke-13 ini resmi sudah kalau Tenyo bukan jodoh Natsu, jadi Tenyo sudah keluar dari kandidat suami Natsu! Agak kaget juga sih karena secepat ini.
Dan NHK juga sudah mengumumkan kalau Ohara Sakurako akan bergabung dengan cast Natsuzora sebagai istri Yoshizawa Ryo (Yamada Tenyo) dan penampilan pertamanya adalah episode 84. Aku cukup kaget kok cepat banged diumumkannya, padahal banyak yang lebih penasaran sama pemeran Chiharu, kok ya tiba-tiba malah diumumkan istri Tenyo LOL. Pantes belakangan kok Sakurako sering foto bareng Oryo dan Taishi, ternyata jadi cast Natsuzora HAHAHAHA. Sebenarnya sejak Sakurako mengunjungi lokasi syuting Natsuzora dan foto sama Suzu, aku pikir mungkin Sakurako bakalan main di Natsuzora, aku juga mikirnya bagus kalau Sakurako yang jadi Chiharu (meski Sakurako lebih tua dari Suzu sih), ternyata oh ternyata....
Akhir minggu ke-13 ini, seseorang muncul di ending dan aku rasa penonton sudah bisa menebak kalau gadis itu adalah Chiharu-chan. Kalau dari spoiler sih, kenapa Chiharu baru muncul sekarang, itu karena Chiharu nunggu lulus SMA dulu baru deh dia mencari kakaknya. Chiharu kan punya alamat Natsu di Hokkaido, makanya dia datang ke sana. Di preview juga kelihatan kalau Natsu dan Saitaro ke Hokkaido, tapi nggak sempat ketemu sama Chiharu. Intinya Chiharu menghilang lagi HAHAHHAHHAAHHAA. BTW Chiharu datang ke Hokkaido pakaiannya bagus banged, jadi aku pikir Chiharu dibesarkan oleh keluarga yang cukup berada dan hidupnya nggak susah seperti pikiran Natsu dan Saitaro.
Jadi kapan sih 3 kakak adik itu reunian????? Penulis tarik ulur terus wkwkkwkwkw.
Di preview juga Natsu akhirnya bertemu Tenyo untuk pertama kalinya setelah 4 tahun berpisah. Tenyo masih bekerja di ladang dan sekarang sudah punya istri huhuhuhuhuhu. Kira-kira bagaimana pertemuan mereka ya?
Sekarang kandidat untuk jodoh Natsu adalah Sakaba, Nobu dan Yukijiro. Ada 3 nih dan kalau aku perhatikan, Sakaba menjadi kandidat paling kuat. Menurut spoiler sih, Yumiko akan menikah dengan pacarnya, jadi Yukijiro nggak akan sama Yumiko (well, ga tau teori fans mengenai Nobu-Yumi itu jadi HAHHAHA jangan donk). Jadi Yukijiro akan kembali masuk sebagai kandidat. Hanya saja di minggu ke-13 ini aku rasa hubungan Natsu dan Yukijiro memang sahabat sejati, nggak ada perasaan romantis dan aku harap juga nggak ada. Karena bagus banged lho mereka saling mendukung gitu sebagai sahabat. Aku juga nggak bisa melihat mereka lebih dari sekedar teman sih sampai saat ini (lol, padahal dulu berharap Yukijiro sama Natsu HAHAHAHAHA).
Aku akan tetap mendukung Nobu-san sampai spoiler untuk seluruh episode rilis wkwkkwkw. Pantang menyerah HAHAHAHAHA. Biasanya di Guide Book Part 2 akan featuring sama pasangan utama, tapi kok aku merasa bakalan Suzu dan Taishi ya yang akan mengisi Guide Book Part 2? LOL
Aku masih percaya dengan perasaan yang aku rasakan saat episode pertama Natsuzora tayang, karena Nobu ada di opening song, karena Nobu belum jadi guest di asaichi artinya dia masih punya episode spesial nantinya. Nobu juga jarang di post bareng heroine adalah salah satu tanda jodoh heroine, pengalaman dari Hiyokko, dulu tuh susah banged melihat foto Isomura Hayato dan Arimura KAsumi, still dan BTS mereka sedikit, udah menyerah tuh dengan ship mereka, eh taunya jadi HAHAHAHHAHAAHHAHA. Trus setelah jadi baru deh foto mereka bertebaran wkwkkkwkwkwkw. Accckkk. Nggak sabar menunggu Guide Book Part 2, selain pengen liat spoiler, juga ingin melihat cast untuk paruh kedua drama ^^~
0 komentar:
Posting Komentar