Hayoooo, siapa yang excited?!
Anak-anak Belle Epoque akan kembali hadir menyapa para penggemar di musim panas 2017 ini lewat Age of Youth Season 2.
Bagi yang menonton season 1 pasti pada bahagia banged saat berita season 2 di umumkan, ya nggak?
Tapi ternyata perubahan disana sini membuat kita yang menanti menjadi sangat was was, karena drama kesayangan ada season 2-nya dan para cast sudah tidak sama lagi.
Rasa khawatir semakin besar tapi tetap saja excited saat teasernya rilis LOL. Ya, begitulah. Meski aku nggak berharap banyak, tapi aku tetap menantikan drama Age of Youth 2 ini, yang akan tayang mulai 25 Agustus mendatang di JTBC.
Penulis dan Sutradara season 2 masih sama dengan season 1, meski sedikit khawatir cerita season 2 ini nggak akan sebagus season 1. Sebenafnya yang bikin seru di season 1 itu persahabatan 5 Belle Epoque Girls, chemistry mereka udah oke banged, makanya khawatir dengan perubahan pemain.
Pemain dari season 1 yang masih akan bermain adalah Han Yeri sebagai Yoon Jin Myung, Park Eun Bin sebagai Song Ji Won, Han Seung Yeon sebagai Jung Ye Eun, Son Seung Won sebagai Im Sung Min dan Shin Hyun Soo sebagai Yoon Jong Yeol.
Seperti yang diberitakan, Ryu Hwa Young yang di season 1 memerankan tokoh Kang Yi Na, hanya akan tampil di episode awal, sementara Park Hye Soo dan Yoon Park tidak akan tampil di Season 2 ini ㅠㅠ
Tokoh Yoo Eun Jae sendiri masih ada, tapi akan diperankan oleh Ji Woo.
Tokoh baru dalam season 2 ini antara lain adalah penghuni baru Belle Epoque, bernama Jo Eun yang diperankan oleh Choi Ara, cucu pemilik Belle Epoque, Seo Jang Hoon yang akan diperankan oleh Kim Min Suk, seorang idol bernama Hae Im Dal yang diperankan oleh Ahn Woo Yeon, pria yang tidak berpengalaman akan cinta, Kwon Ho Chang yang diperankan oleh Onew dan beberapa cast lainnya.
Age of Youth sendiri adalah sebuah coming-of-age drama yang mengambil kisah kehidupan 5 mahasiswa yang hidup di sebuah rumah/kos/share-house bernama Belle Epoque. Mereka berlima berasal dari daerah yang berbeda, jurusan yang berbeda, dengan sifat dan kebiasaan yang berbeda dan tentu saja mempunyai masalah yang berbeda pula. Selain mengisahkan kehidupan dan persahabatan mereka di rumah, tentu saja mereka juga punya kehidupan pribadi masing-masing dan rahasia masing-masing. Di Season 1, sebagian rahasia sudah terbongkar dan akan dilanjutkan di season 2 ini.
Aku berharap season 2 ini tidak fokus pada cinta tapi aku tetap penasaran dengan couple-couple di drama ini.
Satu-satunya pasangan yang bertahan dari season 1 adalah Song Ji Won dan Im Sung Min. Seperti yang kita tahu di season 1 kemarin hubungan mereka masih menggantung dan kisah Song Ji Won juga belum selesai, aku berharap di season 2 ini kita diperlihatkan kembali rahasia apa yang disimpan Song Ji Won.
Mengenai style, jujur sata aku kurang suka gaya rambut Song sunbae di season 1 ini, yang S1 jauh lebih manis huhuhuhuhuhu.
Yoon Jin Myung sendiri di season 2 ini mulai bekerja di sebuah perusahaan. Sepertinya dia sudah putus dengan Park Jae Wan dan mendapatkan love line batu dengan seorang idol di perusahaan tersebut. Jangan bilang kalau dia bakalan jadi manajef si idol buwhaahhahaah nanti malah kaya Miyoung-Joonghee di Father is Strange 😂
Sayang sekali padahal aku pengen liat kelanjutan kisah cinta Jin Myung & si chef, mereka bikin baperrrrrr, kenapa Yoon Park ga mau tampil di S2 ya? hiks 😢
Jung Ye Eun di season 2 ini sepertinya masih dalam masa penyembuhan traumanya. Aku lihat di beberapa style-nya, dia udah nggak modis lagi, jangan-jangan dia jadi gloomy setelah kejadian itu huhuhuhuhu. Meski nyebelin, Ye Eun S1 bikin heboh kos kosan, jadi seru. Di season 2 ini ia akan berkenalan dengan Ho Chang, cowok yang nggak punya pengalaman tentang cinta. Aku udah bisa bayangin gimana Ye Eun akan jatuh cinta dan mendekatinya hehehehehehe.
Yoo Eun Jae sendiri di season 2 akan diperankan oleh Ji Woo dan pasangannya tetap Jong Yeol Shin Hyun Soo. Nggak tahu deh gimana mereka membangun chemistry Hyun Soo yang udah pas banged sama Hye Soo.
Kalau dilihat dari teaser 2-nya sih keduanya jadi saling membenci gitu, jadi aku tebak sih mereka udah putus tapi masih saling cinta. LOL.
Nggak sabar pengen liat kisah mereka kembali.
Pasangan baru di drama ini adalah Jo Eun dan Seo Jang Hoon. Jo Eun adalah anak baru di Belle Epoque, seorang gadis yang gayanya agak tomboi, stylenya mirip Yoon Jin Myung season 1 dan tubuhnya sangat tinggi. Dia akan punya loveline dengan cucu pemilik Belle Epoque. Kayaknya sih Jang Hoon bakalan tinggal di rumah neneknya itu. Aku tertarik pasangan ini, karena Jo Eun lebih tinggi dari Jang Hoon, di teasernya udah kelihatan lucu. Aku tebak sih nanti Jang Hoon bakalan tsundere sama Jo Eun HAHAHAHAHA.
Makin nggak sabar nih sama dramanya. Aku berharap mereka menggunakan OST seperti season 1,nggak perlu bikin lagu baru, lagu-lagu dari indie band yang enak di dengar dan kita jarang tahu seperti S1 kemarin lebih menarik. Tapi who know ya? Mengingat ini Sw mungkin mereka bakal rilis OST. Nggak masalah sih, asalkan BGM lagu-lagu lamanya, yang english juga jangan dihilangkan. Karena aku suka banged semua lagu di S1 😍
Semoga memuaskan ya, season 2 ini. Kita tunggu aja 25 Agustus mendatang^^~
Anak-anak Belle Epoque akan kembali hadir menyapa para penggemar di musim panas 2017 ini lewat Age of Youth Season 2.
Bagi yang menonton season 1 pasti pada bahagia banged saat berita season 2 di umumkan, ya nggak?
Tapi ternyata perubahan disana sini membuat kita yang menanti menjadi sangat was was, karena drama kesayangan ada season 2-nya dan para cast sudah tidak sama lagi.
Rasa khawatir semakin besar tapi tetap saja excited saat teasernya rilis LOL. Ya, begitulah. Meski aku nggak berharap banyak, tapi aku tetap menantikan drama Age of Youth 2 ini, yang akan tayang mulai 25 Agustus mendatang di JTBC.
Penulis dan Sutradara season 2 masih sama dengan season 1, meski sedikit khawatir cerita season 2 ini nggak akan sebagus season 1. Sebenafnya yang bikin seru di season 1 itu persahabatan 5 Belle Epoque Girls, chemistry mereka udah oke banged, makanya khawatir dengan perubahan pemain.
Pemain dari season 1 yang masih akan bermain adalah Han Yeri sebagai Yoon Jin Myung, Park Eun Bin sebagai Song Ji Won, Han Seung Yeon sebagai Jung Ye Eun, Son Seung Won sebagai Im Sung Min dan Shin Hyun Soo sebagai Yoon Jong Yeol.
Seperti yang diberitakan, Ryu Hwa Young yang di season 1 memerankan tokoh Kang Yi Na, hanya akan tampil di episode awal, sementara Park Hye Soo dan Yoon Park tidak akan tampil di Season 2 ini ㅠㅠ
Tokoh Yoo Eun Jae sendiri masih ada, tapi akan diperankan oleh Ji Woo.
Tokoh baru dalam season 2 ini antara lain adalah penghuni baru Belle Epoque, bernama Jo Eun yang diperankan oleh Choi Ara, cucu pemilik Belle Epoque, Seo Jang Hoon yang akan diperankan oleh Kim Min Suk, seorang idol bernama Hae Im Dal yang diperankan oleh Ahn Woo Yeon, pria yang tidak berpengalaman akan cinta, Kwon Ho Chang yang diperankan oleh Onew dan beberapa cast lainnya.
Age of Youth sendiri adalah sebuah coming-of-age drama yang mengambil kisah kehidupan 5 mahasiswa yang hidup di sebuah rumah/kos/share-house bernama Belle Epoque. Mereka berlima berasal dari daerah yang berbeda, jurusan yang berbeda, dengan sifat dan kebiasaan yang berbeda dan tentu saja mempunyai masalah yang berbeda pula. Selain mengisahkan kehidupan dan persahabatan mereka di rumah, tentu saja mereka juga punya kehidupan pribadi masing-masing dan rahasia masing-masing. Di Season 1, sebagian rahasia sudah terbongkar dan akan dilanjutkan di season 2 ini.
Aku berharap season 2 ini tidak fokus pada cinta tapi aku tetap penasaran dengan couple-couple di drama ini.
Satu-satunya pasangan yang bertahan dari season 1 adalah Song Ji Won dan Im Sung Min. Seperti yang kita tahu di season 1 kemarin hubungan mereka masih menggantung dan kisah Song Ji Won juga belum selesai, aku berharap di season 2 ini kita diperlihatkan kembali rahasia apa yang disimpan Song Ji Won.
Mengenai style, jujur sata aku kurang suka gaya rambut Song sunbae di season 1 ini, yang S1 jauh lebih manis huhuhuhuhuhu.
Yoon Jin Myung sendiri di season 2 ini mulai bekerja di sebuah perusahaan. Sepertinya dia sudah putus dengan Park Jae Wan dan mendapatkan love line batu dengan seorang idol di perusahaan tersebut. Jangan bilang kalau dia bakalan jadi manajef si idol buwhaahhahaah nanti malah kaya Miyoung-Joonghee di Father is Strange 😂
Sayang sekali padahal aku pengen liat kelanjutan kisah cinta Jin Myung & si chef, mereka bikin baperrrrrr, kenapa Yoon Park ga mau tampil di S2 ya? hiks 😢
Jung Ye Eun di season 2 ini sepertinya masih dalam masa penyembuhan traumanya. Aku lihat di beberapa style-nya, dia udah nggak modis lagi, jangan-jangan dia jadi gloomy setelah kejadian itu huhuhuhuhu. Meski nyebelin, Ye Eun S1 bikin heboh kos kosan, jadi seru. Di season 2 ini ia akan berkenalan dengan Ho Chang, cowok yang nggak punya pengalaman tentang cinta. Aku udah bisa bayangin gimana Ye Eun akan jatuh cinta dan mendekatinya hehehehehehe.
Yoo Eun Jae sendiri di season 2 akan diperankan oleh Ji Woo dan pasangannya tetap Jong Yeol Shin Hyun Soo. Nggak tahu deh gimana mereka membangun chemistry Hyun Soo yang udah pas banged sama Hye Soo.
Kalau dilihat dari teaser 2-nya sih keduanya jadi saling membenci gitu, jadi aku tebak sih mereka udah putus tapi masih saling cinta. LOL.
Nggak sabar pengen liat kisah mereka kembali.
Pasangan baru di drama ini adalah Jo Eun dan Seo Jang Hoon. Jo Eun adalah anak baru di Belle Epoque, seorang gadis yang gayanya agak tomboi, stylenya mirip Yoon Jin Myung season 1 dan tubuhnya sangat tinggi. Dia akan punya loveline dengan cucu pemilik Belle Epoque. Kayaknya sih Jang Hoon bakalan tinggal di rumah neneknya itu. Aku tertarik pasangan ini, karena Jo Eun lebih tinggi dari Jang Hoon, di teasernya udah kelihatan lucu. Aku tebak sih nanti Jang Hoon bakalan tsundere sama Jo Eun HAHAHAHAHA.
Makin nggak sabar nih sama dramanya. Aku berharap mereka menggunakan OST seperti season 1,nggak perlu bikin lagu baru, lagu-lagu dari indie band yang enak di dengar dan kita jarang tahu seperti S1 kemarin lebih menarik. Tapi who know ya? Mengingat ini Sw mungkin mereka bakal rilis OST. Nggak masalah sih, asalkan BGM lagu-lagu lamanya, yang english juga jangan dihilangkan. Karena aku suka banged semua lagu di S1 😍
Semoga memuaskan ya, season 2 ini. Kita tunggu aja 25 Agustus mendatang^^~
Nanti ada niat mau bkin sinopsis nya gak miinn ?
BalasHapuspengen banged sih, klo ada waktu 😃
HapusOnew udah keluar dari drama ini...
BalasHapusSedih... padahal nungguin acting Onew di drama ini