Sebenarnya aku sudah menulis banyak review movie yang sudah siap post, tapi aku memutuskan untuk menerbitkan review ini terlebih dahulu. Yang lain kapan-kapan aja menerbitkannya ya hehehehehehe.
Karena kebetulan ini movie yang rilis baru-baru ini dan aku galau banged nungguinnya karena tempat biasa download lagi hiatus. Untung akhirnya ada yang upload, udah pake sub pula hehehehege.
Kyou no Kira-kun / Today's Kira-kun / Closest Love to Heaven adalah sebuah live action movie yang rilis pada 25 Februari 2017 lalu. Live action movie yang diangkat dari manga berjudul sama karya Rin Mikimoto ini disutradarai oleh Yasuhiro Kawamura (Akko-Chan The Movie, L-DK, Nodame Cantabile Movie) dan naskahnya ditulis oleh Chieko Nakagawa (Samurai Rock).
Movie berdurasi 109 menit ini dibintangi oleh Taishi Nakagawa (Your Lie in April, Zenin Kataomoi, Tsugaku Series), Marie Itoyo (Mars, Anohana, Mare), Shono Hayama (A Summer Day Your Voice, Aozora Yell, Mare), Yuna Taira (Aozora Yell, I Wish, Kiseki Sobito of That Day) dan cast lainnya.
Aku langsung cek asianwiki dan baru mengerti apa yang terjadi. Aku baru paham jawaban pertanyaan aku itu. Lol.
Jadi menurut aku, bagi yang menonton langsung tanpa cek sinopsis terlebih dahulu / membaca manganya, aku yakin bakalan bingung banged dan bertanya-tanya, lah kok bisa? mereka kenal? kok cowok akrab sama mama si cewek? kok cewek tau penyakit si cowok? dan lain lain.
Jadi menurut aku, bagian itu kurang dijelaskan oleh penulisnua, jadi bingung sendiri HAHAHAHAHA.
Tapi overall aku suka movienya, bagus. Aku suka banged sama cinematography-nya, pemandangan dan pemilihan warnanya bikin adem mata. Sejuk banged melihat pemandangan di drama ini, padahal nggak banyak lho. Selain itu aku suka akting Marie Itoyo. Dia cute bangeeeeeeeeed 😆 Pas banged jadi Ninon, polos tapi tidak mudah menyerah. Kalau sudah memutuskan melakukan sesuatu dia akan melakukannya sepenuh hati. Manis banged.
Taishi aktingnya sih nggak diragukan lagi ya. Dia cocok Marie, semoga mereka main di drama/movie lainnya nanti.
Oke, jadi ini movie ceritanya tentang apa?
Berikut aku berikan sinopsis singkatnya. Seperti biasa, sinopsis ini mengandung spoiler 100% jadi kalau nggak suka spoiler, bacanya cukup sampai disini saja^^~
SINOPSIS
Yujii Kira (Taishi Nakagawa) adalah teman sekelas Ninon. Kira cukup populer di kelasnya dan punya banyak teman. Ia tahu kalau Ninon di bully tapi ia hanya melihatnya saja, ia tidak membantunya sama sekali, padahal anak yang membully itu temannya.
Pernah ada gosip mengenai mata Ninon yang membawa sial apa gimana gitu, Kira penasaran dan sengaja memanggil Ninon saat mereka berpapasan untuk melihat mata Ninon yang ternyata baik-baik saja. Ninon deg degan banged di tatap Kira heheheheeheh.
Aku rasa sejak saat itu dia menyukai Kira.
Ninon hanya bisa terdiam.
Kira yang anti sama kata 'mati' kali ini tidak diam saja. Ia bangkit dan memukul temannya itu, membuat seluruh kelas heboh melerai mereka. Kira yang masih marah pergi ke atap sekolah dan Ninon mengejarnya.
Tapi Ninon tidak bisa bicara saat mereka berhadapan, saat suaranya keluar, keciiiiiiil banged jadi Kira yang bad mood meninggalkannya.
Sebelum Kira pergi, Ninon sempat bertanya apakah Kira akan mati.
Kira diam saja tapi kemudian ia meninggalkan Ninon sambil berkata, kau ini bicara apa sih.
Ninon yang mengintip menjadi sedih melihat Kira, seolah-olah itu bukan pertama kalinya ia melihat Kira seperti itu.
Ninon memberanikan diri keluar dari persembunyiannya dan menemui Kira. Di hadapan Kira ia menyatakan cintanya, ia memotong poninya dan mengatakan ia akan menemani Kira selama 365 hari mulai dari sekarang, yang membuat Kira tentu saja bingung. Ia kemudian sadar kalau Ninon tahu mengenai penyakitnya. Ninon yang ternyata baru menyadari apa yang ia lakukan langsung kabur karena malu.
Ninon kembali ke rumah dan melapor pada senseinya, seekor burung peliharaannya HAHAHAHAHA.
Keesokan harinya, Ninon sudah merapikan poninya. Ia berangkat ke sekolah seperti biasa dan ia terkejut melihat Kira sudah menunggunya. Kira mengatakan kalau kemarin Ninon janji akan menemaninya selama 365 hari, jadi ia menagih janji itu. Keduanya berangkat ke sekolah bersama-sama, Ninon tak. berani jalan disamping Kira karena ia masih tak. percaya dengan apa yang terjadi, selain itu ia sudah bahagia berada di jarak sedekat itu dengan Kira yang ia kagumi. Teman-teman Kira juga shock karena Kira berangkat ke sekolah bersama seodang gadis + gadis itu adalah Ninon + Ninon sangat cantik setelah potong poni Hahaahahha.
Di kelas Kira juga mulai bicara pada Ninon. Ninon yang suka menghabiskan waktu merajut memperkenalkan burung peliharaannya pada Kira. Tahu kalau Ninon suka binatang, ia mengajak Ninon ke kebun binatang dan jadilah kencan sehari mereka. Lebih tepatnya Ninon seperti pemandu wisata bagi Kira, karena Ninon selalu menjelaskan mengenai binatang-binatang yang mereka lihat. Kira untuk. pertama kalinya terlihat tersenyum tulus.
Ninon sangat bahagia malam itu karena kencan dadakannya dan Kira. Dimana aku masih bertanya-tanya apa hubungan mereka berdua sebenarnya. Saat adegan itu aku langsung cek asianwiki dan menemukan jawabannya.
Ternyata Ninon dan Kira ini tinggal di lingkungan yang sama, tetanggaan, jadi mereka sudah saling kenal sejak lama, hanya saja mereka tidak pernah bicara satu sama lain. Cuma kenal nama aja.
Nah disini nih yang nggak dijelasin sejak awal, jadinya aku bingung alasan kenapa Ninon kenal dan tahu penyakit Kira LOL. Ninon tahu karena ia pernah mendengar ibu dan ayahnya membicarakan Kira, anak tetangga yang umurnya tinggal 1 tahun lagi, karena penyakit jantung yang diderita Kira.
Ninon mempunyai ide untuk merayakannya, ia bertanya mengenai hal itu pada Yabe Kazuhiro (Shono Hayama) kapan tepatnya Kira berulang tahun dan mulai menyiapkan diam-diam. Ia membuat undangan dan menyebarkan pada teman sekelas mereka dan meminta mereka merahasiakan dari Kira. Ia juga meminta izin pada pemilik cafe tempat Kira dkk biasa ngumpul dan menghias tempat disana. Ninon tak lupa membuat cake ulang tahun Kira. Intinya Ninon melakukan semuanya sendirian.
Keduanya resmi pacaran malam itu dan keesokan harinya Kira mengumumkannya di depan kelas,membuat teman-temannya terkejut. Hubungan Ninon dan Kira cukup manis, Ninon yang tidak. bisa bersosialisasi akhirnya punya teman, Kira mengajak. Ninon masuk ke kelompoknya, Kira juga orangnya cemburuan pada Ninon yang dekat dengan pria lain hehehehehe. Kissu mereka di ruangan kelas di balik. gorden cukup romantis HAHHAHAHAHA.
Mereka juga merayakan natal bersama, saling tukar hadiah. Ninon mendapat sarung tangan dan Kira mendapat syal.
Ia meninggalkan tempat itu saat Kira ke toilet. Setelah Kira tahu apa yang terjadi, ia mengejar Ninon.
Ia berhasil menemukan Ninon dan mengkonfirmsi perasaannya, ia menganggap Mio special karena dia satu-satunya teman dimana ia bisa berbagi mengenai penyakitnya, tapi dihatinya hanya ada Ninon dan tak. ada yang bisa menggantikannya.
Ninon bahagia mendengarnya dan ia memaafkan Kira, ia mengingatkan Kira kalau ia hanya gadis biasa yang juga bisa cemburu. Ninon cute banged saat itu, Kira aja sampai kehilangan kendali HAHAHHAHA.
Mio dan Yabe kemudian datang menemui mereka berdua dan mengejek mereka. Mio ini orangnya jahat tapi baik juga hehehehe. You cant hate her.
Kira dengan cepat dibawa ke rumah sakit. Yabe shock banged karena ia adalah teman Kira sejak SMP dan ia tidak tahu kalau Kira punya penyakit.
Ninon sangat khawatir pada Kira, Mio menyuruh Ninon tenang karena Kira akan baik-baik saja. Mio menasehati Ninon kalau hal ini akan sering terjadi jika Ninon memutuskan bersama Kira, bagi mereka ini seperti keseharian mereka dan mereka menganggapnya biasa, tapi bagi orang sehat seperti Ninon, pasti panik menghadapinya, kalau Ninon tidak bisa bersikap tenang sebaiknya tinggalkan Kira sekarang.
Jadi saat malam valentine, Ninon mengajak Kira ke rumahnya karena orang tuanya sedang pergi.
Mereka ada di kamar Ninon saat ayah Ninon tiba-tiba membuka pintu dan melihat mereka.
Keesokan harinya, ia melapor pada Yabe dan Yabe juga jadi khawatir, mereka berusaha menghubungi Kira. Ninon sudah mencari di rumah dan kebun binatang, Kira tidak ada. Mereka juga menghubungi Mio dan Mio beefikir ia tahu Kira ada dimana. Ninon ingin pergi menemui Kira tapi Yabe melarangnya, ia memohon pada Ninon agar membiarkannya sendirian untuk membawa Kira pulang.
Aku suka banged sama adegan ini, karena biasanya kalau ada yang begini pasti si cewek yang akan menemui si cowok. Aku suka penulisnya membuat bagian tersendiri untuk Yabe, dimana kita diperlihatkan sedikit masalalu Yabe yang dulunya sangat pemalu. Ia suka menggambar manga dan Kira adalah yang pertama memujinya. Saat itu ia takut pada Kira karena Kira seorang preman. Tapi sejak saat itu ia ingin berteman dengan Kira dan begitulah mereka menjadi dekat.
Yabe ingin melakukan sesuatu untuk Kira dan ia ingat pembicaraannya dan Kira tentang Ninon, Kira mengatakan ia ingin hidup selamanya bersama Ninon.
Itu memberi Yabe ide dan meminta bantuan Mio.
Yabe dan Mio berhasil membuatkan acara pernikahan untuk Ninon dan Kira, dimana keduanya saling mengucapkan rasa cinta mereka. Orang tua juga datang saat itu dan ia akhirnya memberi restu pada keduanya. Setelah itu Kira meninggalkan Jepang untuk menjalani perawatannya.
Jangan khawatir tentang ending, ini happy ending kok hehehehehe.
Seperti yang aku katakan diatas, ada beberapa adegan di movie ini yang terasa tidak mengalir, meski itu tidak mengurangi kisah movienya, tapi terasa janggal aja. Aku baru inget pas tiba di Gereja, keluar dari Taxi Kira masih pake baju biasa trus masuk ke gereja dia udah pake pakaian lengkap hahahahahaha. Padahal buru-buru, mungkin ganti baju dulu kali ya wkwkwjwwjwj.
Sebenarnya bagi yang nggak mementingkan detail movie sih oke oke aja, cuma kadang aku orangnya sedikit detail dan suka nanya-nanya kalau adegannya ada yang random. Mungkin saya terlalu sensitif ya 😂
Overall ini movienya bagus banged dan sangat di rekomendasikan bagi pencinta live action movie. Aku nggak pernah baca manganya jadi aku sama sekali nggak tahu perbedaan movie ini dari manganya, makanya aku tidak bahas disini. Tapi dari sudut pandang aku movienya sudah lumayan. Ditambah wajah ganteng Taishi dan Marie yang imut, asik asik aja nontonnya 😆
Skor:
Story: 4/5
Actong: 4/5
Cinematography: 4,5/5
Music: 3,5/5
Openinh: 3/5
Ending: 4/5
Recommended!
Recommended!
Disini saya sadar, Marie-chan itu kaya long lost sisternya Gakky wkwkw. MIRIPP.
BalasHapusLagu pas endingnya judulnya apa kk?
BalasHapusMinta link film nya dong....
BalasHapus