Senin, 05 Desember 2016

[Trivia + Review] Reference Movies That I Watch Recently - Part 3


Part 3 ^^
Karena nggak sempat membuat review satu per satu, beberapa movie yang aku tonton, aku rangkum dalam postingan referensi :)
Aku sedang tertarik dengan banyak movie dan sedang excited dengan coming age movie dati movie China dan Taiwan. Aku baru nyadar kalau aku kebanyakan nonton movie jepang HAHAAHHAHA. Coming age movie China bagus-bagus juga XD


Seperti biasa, postingan ini adalah referensi dari admin, aku sudah menonton movie-nya, jadi jika tertarik silakan mencoba^^
Tapi karena selera orang beda-beda, mungkin yang menurut kalian bagus belum tentu bagus bagi aku, atau yang aku bilang bagus belum tentu sesuai selera kalian hehehehhe.


Kali ini ada 8 movie sebagai referensi ^^
Dan campuran, bukan hanya movie jepang saja seperti sebelumnya hehhehehe

Chihayafuru Shimo no Ku (Part 2)
-Japanese Movie-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Nomura Shuhei <3 Hirose Suzu
  • Suka banged sama anime-nya, jadi tentu saja harus mencoba live action-nya ^^
  • Karena udah nonton Part 1, tentu saja harus nonton part 2 HAHHAHAHAH

Cast:  Hirose Suzu, Nomura Shuhei, Mackenyu, Mayu Matsuoka ect

Sebelumnya, aku sudah membuat review part 1 untuk Chihayafuru Kami no Ku dan seperti yang aku katakan, live actionnya tidak mengecewakan. Jika part 1 mengenai bagaimana Chihaya membentuk klub karuta di sekolahnya dan mengumpulkan anggota klub serta pertandingan pertama mereka, maka part 2 lebih banyak ke bagian pertandingan karuta dan gejolak hati Chihaya.

Part 2 dimulai dengan Chihaya dan Taichi yang mengunjungi Arata ke kampung halamannya dan menemukan kalau Arata sudah berhenti bermain karuta. ditengah hati yang terluka, Chihaya mulai memikirkan bagaimana ia dipengaruhi oleh Arata sehingga ia mulai menyukai karuta dan bagaimana Arata pernah berjanji untuk bermain bersama lagi, bertarung memperebutkan gelar dimana bagi wanita gelar iu adalah Queen.

Terobsesi untuk mendapatkan gelar Queen, Chihaya kehilangan arah dengan fokus pada pertandingan indvidu-nya dan mulai meninggalkan klub karuta, lebih tepatnya ia terlalu fokus untuk mengalahkan Queen dan menjadi tidak perhatian dengan anggota klub, padahal mereka juga punya pertandingan kelompok musim itu. Sementara itu Taichi juga ingin meningkatkan level-nya dan berlatih sendiri dan bertanding individual juga.

Sementara itu anggota klub juga menghadapi masalah karena lantai 2 ruang klub mereka menjadi tempat latihan klub musik, jadi sangat berisik. Anggota klub sempat pecah dan bersatu kembali. Untung Chihaya sadar juga, di part 2 aku kesel sekali melihat dia terlalu fokus sama pertandingan individunya. Ia bahkan tidak berkembang juga karena yang ada di fikirannya hanya queen dan queen.

Part 2 lebih banyak membahas Arata, tentu saja, dan aku jadi kesepian karena aku tim Taichi. Sama dengan ending animenya, Chihayafuru part 2 juga tidak menjelaskan dengan siapa Chihaya akhirnya melabuhkan hatinya, karena mereka fokus ke pertandingan dan bukan loveline. Tapi kita tahu kalau Chihaya selalu memandang ke arah Arata *peluk Taichi*

Skor: 8/10

Blindly in Love (2013)
-Japanese Movie-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Posternya. Pertama lihat posternya, aku udah suka, karena dari poster aku bisa menebak si gadis pasti buta
  • Aku tahu Kaho, tapi aku bukan fans-nya dan aku saat itu sama sekali tidak mengenal Gen Hoshino, jadi aku kayaknya asal download movie aja, yang mana yang tersedia di indowebster LOL
  • Aku sudah mendownlod movie ini lama sekali dan baru menontonnya akhir-akhir ini dan aku baru sadar kalau lead male-nya Gen Hoshino HAHHAHAHAHAHAH Aku lagi baper sama Nige Haji XD

Cast: Kaho, Gen Hoshino ect.

Aku menonton movie ini saat sedang baper Nige Haji (We Married as A Job = recomended drama), jadi aku shock saat tahu kalau Gen Hoshino yang main disini dan karakternya juga mirip dengan Hiramasa di Nige Haji.

Kentaro Amanoshizuka (Hoshino Gen) adalah  pria 35 tahun yang bekerja di kantor walikota, tidak pernah pacaran, tidak tertarik dengan wanita, tidak bersosialisasi dengan siapapun. Ia tidak punya teman, kalau jam makan siang ia makan di rumah, hari libur dihabiskan dengan main game. 13 tahun bekerja di kantor walikota, dia tidak pernah mendapatkan promosi. Pokoknya hidupnya dataaaaaar aja. Orang tuanya khawatir karena sudah saatnya Kentaro menikah, takut anaknya akan hidup seorang diri selamanya, jadi diam-diam mereka mendaftarkan Kentaro ke perjodohan dimana yang datang adalah pihak orang tua dan pihak wanita yang memilih orang tua dari pria mana yang cocok dengan anak mereka.

Saat perjodohan itu, tidak ada yang tertarik dengan profile Kentaro. Ayah dan ibu sudah menduganya tapi mereka masih berharap. Sampai ada dua orang tua yang akhirnya bertanya-tanya tentang putera mereka.
ayah dan ibu berharap akan ada yang menelpon mengajak bertemu, sayangnya tidak ada panggilan sama sekali. Sampai suatu hari, mereka mendapat telpon dari pihak perempuan.

Awalnya Kentaro menolak ikut perjodohan itu, meski di paksa oleh ayahnya. Bahkan ayahnya bilang kalau ia berhasil mengalahkan lawan di game Kentaro, Kentaro harus ikut. Sayangnya ayah ga menang-menang, sampai ibu turun tangan. Keinginan orang tua untuk menikahkan anaknya memang luar biasa.

Dan akhirnya Kentaro datang ke perjodohan itu dan bertemu dengan calonnya, seorang gadis buta bernama Naoko Imai (Kaho). Ternyata Naoko dan Kentaro pernah bertemu sebelumnya, suatu hari saat hujan turun, Naoko dan ibunya akan ke supermarket, tapi karena hujan ditengah jalan, ibu memutuskan mengambl mobil ke rumah dan menyuruh Naoko menunggu dengan berteduh di atap rumah orang. Saat itulah Kentaro lewat dan memberikan payung pada Naoko. Ibu Naoko mengenali nama si pemilik payung, makanya ia menelpon keluarga Kentaro.

Perjodohan mereka cukup menegangkan. ayah Naoko tidak menyukai Kentaro, karena menurutnya kurang kaya dan tidak akan bisa menjaga puterinya yang pasti nanti akan membutuhkan banyak perhatian karena cacatnya. Ia bahkan menghina Kentaro yang 13 tahun tidak pernah naik pangkat dan menghina ini dan itu. Tentu saja sebagai orang tua, ibu membela anaknya. Dan disanalah Kentaro pertama kali bicara, kalau nggak salah Kentaro mengatakan sesuatu seperti meskipun Naoko buta, orang tua tidak seharusnya memanjakannya, harusnya mengajarkan anaknya mandiri, jangan terlalu ketat dijaga dan bla bla bla.

Naoko sepertinya tertarik dengan Kentaro sejak saat itu dan diam-diam ibu selalu membawa Naoko untuk bertemu dengan Kentaro. Kentaro mulai keluar dari lubangnya, ia kali ini menghabiskan istirahat siang bersama Naoko, mereka kencan juga dan menghabiskan waktu bersama. Untuk pertama kalinya Kentaro merasa kalau ia memang butuh naik jabatan dan tertarik dengan orang lain.

Ini movie bangus banged, aku suka. Melihat perkembangan hubungan keduanya, bagaimana Kentaro membuka hatinya dan akhirnya mereka berpacaran, saat ayah Naoko tahu dan marah-marah. Pokoknya seru banged. Sayang endingnya kaya ada yang kurang, harusnya jangan buru-buru banged wkkwkwkw. Aku shock endingnya Kentaro berani banged HAHHAHAHA.

Skor: 9/10 (recomended!)

If Cats Disappeared From The World (2016)
-Japanese Movie- 

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Takeru Satoooooooooooooo!!!! Aku juga tertarik karena Aoi Miyazaki.
  • Aku tahu movie ini saat teasernya rilis dan begitu menonton aku langsung menangis, apalagi pasrt akhir teaser saat OST-nya diputar, aduhhh, aku udah feeling ini movie sedih banged.
  • Dari judulnya ini tentang kucing, jadi aku pikir, kayaknya bakalan imut banged, aku suka kucing lol

Cast: Takeru Sato, Aoi Miyazaki ect.

Jika kucing menghilang dari dunia ini, apa yang akan terjadi?
Judulnya aja udah membuat aku tertarik, jadi penasaran apa yang akan berpengaruh kalau kucing menghilang dari dunia ini ya?
Tapi ternayta pada akhirnya, kucing tidak pernah menghilang dalam movie ini sampai akhir HAHHAHAHA.

Aku cek di asianwiki baru nyadar kalau nggak ada deskripsi nama pemerannya, aku juga udah lupa nama mereka dalam movie siapa aja, jadi aku pake nama asli aja ja HAHAHAH.
Jadi Takeru Sato disini berperan sebagai tukang pos dan suatu hari ia di diagnosis mengidap tumor otak dan tidak akan punya waktu lama untuk hidup. Ditengah shock dan galaunya ini, ia melihat dirinya yang lain di rumahnya, perwujudan dari malaikat maut/devil. Devil mengatakan kalau ia bisa memperpanjang hidup Takeru 1 hari, tapi sebagai gantinya sesuatu harus hilang dari dunia ini. Jadi dengan begitu Takeru bisa pamitan pada orang-orang disekitarnya. Sayangnya yang menentukan apa yang hilang adalah sang devil.
Awalnya ia menghilangkan telepon, yang membuat dunia berubah dan hubungannya dengan mantan pacarnya tidak pernah terjadi karena hubungan keduanya dimulai dengan telpon. Lalu devil menghilangkan movie yang membuat temannya satu-satunya menghilang.

Dari perjalanan jika 'sesuatu' menghilang ini, kita flashback ke masa lalu Takeru. Dimana ia dibesarkan oleh ibu yang alergi kucing dan ayah seorang tukang memperbaiki jam. Takeru menemukan kucing yang dibuang di jalan dan meminta ibunya membiarkannya membesarkannya, meski ibu alergi kucing, ibu membiarkannya dan justru kucing itu lebih dekat dengan ibu daripada dirinya. Ibu bahkan tidak alergi lagi, sejak ia merawat kucing yang mereka beri nama Retatsu (Lettuce) karena kucing itu di temukan di kotak selada.

Lalu kita dibawa melihat hubungan Takeru dan ayahnya tidak baik karena ayahnya selalu sibuk memperbaiki jam dan tidak perhatian pada ibunya, bahkan tidak datang saat ibunya meninggal dunia. Takeru sangat membenci ayahnya dan sejak kematian ibunya ia tak pernah menjenguk ayahnya, ia hidup sendiri dengan kucingnya Kabetsu (cabbage). Dan dengan perjalanan 'menghilangnya sesuatu' kita dibawa kembali melihat bagaimana saat ibunya sakit, ibunya tidak bersemangat, apalagi saat retatsu meninggal, ternyata orang yang membawa Kabetsu ke rumah adalah sang ayah, demi membuat ibu kembali tersenyum, ia membeli anak kucing dan pura-pura membuatnya seperti kucing yang dibuang, meminta Takeru seolah-olah menemukannya di jalan, ibu menjadi ceria lagi sejak saat itu. Ada adegan dimana mereka berfoto di tepi pantai, dan fotonya kabur, ternyata itu karena ayah menangis. Aku menangis sesegukan karena adegan ini T____T

Ada juga kisah Takeru dan mantan pacarnya Aoi Miyazaki, saat devil memintanya menelpon seseorang, ternyata ia menelpon Aoi. Mereka awalnya akward karena sejak mereka putus mereka tak berhubungan lagi. Lalu kita dibawa melihat bagaimana keduanya mulai pacaran dan mulai bertemu karena telpon salah sambung, mereka pasangan yang mesra pada awalnya dan pada akhirnya berpisah karena suatu hal. Adegan di air terjun itu sedih juga, saat mereka berpisah. Lalu kita diajak melihat kalau sejak mereka putus ternyata Aoi masih sering menemani ibu Takeru, bahkan menitipkan surat terakhirnya pada Aoi, meminta Aoi mengirimnya ke Takeru kalau anak itu nantinya kehilangan arah. Surat dari ibu Takeru seidh bangeeeeeeed!!

Ini movie memang menguras air mata.
Sayangnya menurut aku pribadi ada part yang membosankan, jadi aku sempat stop nonton dan lanjut lagi HAHAHAHA. Untungnya endingnya membuat aku menangis dan menjadi seru lagi. Ini membuat kita melihat bahwa semua benda yang ada di dunia ini berhubungan, jika hilang satu, maka kemungkinan kita akan kehilangan banyak hal, bahkan kenangan. Aku suka bagian dimana Takeru bernarasi, kalau ia hilang dari dunia ini apakah ada yang berubah? apakah ada orang yang akan menangis untuknya?

Skor: 9/10 (recomended)

Back to the 90s / Alternative 2538 (2015)
-Thai Movie-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Baifren!!! Udah lama ga nonton film yang dibintangi Baifren, suka banged dia di A Little Thing Called Love <3 NAM is LOVE :))
  • Banyak yang bilang ini kaya Reply Series LOL
  • Dari judulnya aka kita udah tahu ini film akan kembali ke masa tahun 1990an XD

Cast: Pimchanok Leuwisedpaibool, Aaron Nathan Ramnarong, Pramoj Na Ayudhiya ect.

Karena banyak yang bilang ini movie kaya Reply Series, jadi aku mikirnya ini akan menjadi kisah pasangan yang menceritakan tahun 90an mereka. Ternyata aku salah, ini tentang time traveller HAHHAHAHAH.

Kong adalah siswa SMA yang galau karena ayah dan ibunya bertengkar dihari ulang tahun pernikahan mereka. Ia mendengar keduanya bertengkar karena ayahnya lupa dan terlambat pulang ke rumah dan juga karena seorang wanita bernama 'Som' dan saat ia ke gudang, ia menemukan sebuah pager dan foto pemberian gadis bernama 'Som' itu. Saat ia minta penjelasan ayahnya, ia kecewa dan kabur dari rumah. Pager yang ditemukan Kong berbunyi, ia penasaran dan pergi ke telpom umum untuk mendengarkan pesannya, dan petir menyambar, lalu ia terbawa ke tahun 1995.

Kong awalnya nggak sadar dan sempat dianggap orang aneh. Ia bertemu dengan ayahnya ditahun 1995 yang jauh dari bayangannya dan paman ayahnya masih hidup pada masa itu. Meski awalnya membingungkan dan ia sempat diusir, akhirnya ia tinggal di rumah paman itu dan bekerja sambilan berjualan kaset disana.

Perjalanan waktunya membuat ia tahu kalau ayahnya sangat mencintai ibunya, Mam. Keduanya berpacaran dan sempat bertengkar hebat karena seorang gadis bernama Som. Mam ingin ayahnya Tom tidak berhubungan dengan Som lagi, tapi Tom tak bisa. Demi menyelamatkan keluarganya, Kong berniat mendekati Som dan menjauhkannya dari Mam dan Tom.

Nah, Baifren disini jadi Som, gadis yang cantik yang cinta mati pada Tom. Ia tak peduli Tom punya pacar, ia terus menempel pada Som dan terang-terangan mengatakan cintanya. Ia tidak menyukai Kong yang sellau berusaha menjauhkannya dari Tom, mereka punya kenangan yang membuat Som menanggap Kong adalah byeontae HHAHHAAHAH.

Dalam usahanya menyatukan ayah dan ibunya kembali dan menjauhkan Som, perlahan Kong mulai suka sama Som, san Som, meski hatinya masih pada Tom, tapi ia sudah mulai menganggap Kong dan nyaman bersamanya Kong yang dari masa depan tahu kalau Som akan meninggal dalam kecelakaan bus, dihari dimana ayah dan ibunya menikah, meski awalnya tujuannya adalah menyelamatkan hubungan ayah dan ibunya, ia jadi ingin menyelamatkan Som juga.

Melalui perjalanan waktunya ini, kita bisa melihat bagaimana Tom hanya mencintai Mam seorang, bagaimana Tom mendapatkan hati Mam, mendapatkan kepercayaan ayah Mam, menyerah akan impiannya demi Mam yang mengandung Kong dan ia melakukan semuanya demi keluarganya. Kong kemudian sadar ayahnya bekerja untuknya dan keluarganya, ia jadi tidak membenci ayahnya lagi.

Ini movie bangus banged!
Aku suka sekali di part menuju ending. Meski awal-awalnya masih sedikit membosankan karena belum masuk inti cerita, tapi bagian menuju akhir bagus banged. Apalagi melihat apa yang terjadi dengan Som. Sayagnya pada akhirnya kita tidak melihat Som di masa depan huuhuhuhuhu. Setidaknya kita tahu dia masih hidup^^

Skor: 8,5/10 (recomended thai movie nih ^^)

Cat a Wabb / Cat A.W.O.L (2015)
-Thai Movie-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Baifren!!! HAHAHAHAHAHHA Kalau bukan Baifren aku ga akan download movie ini.
  • Kayaknya lucu, karena ada kucingnya, mana kucingnya imut-imut semua.
  • Lagi pengen nonton movie thailand, soalnya kehabisan tontonan movie thailand.

Cast: Pimchanok Leuwisedpaibool, Arak Amornsupasiri ect.

 
Cat A Wabb menceritakan tentang Mayo, seorang gadis yang jatuh cinta pada seorang pria, Mor, asisten sutradara di agensi iklan. Demi cintanya, ia berniat magang di sana, ia melamar pekerjaan dan akhirnya diterima sebagai pegawai magang. Ia beruntung bisa menjadi asisten Mor karena sutradara mereka fobia pada kucing, sementara klien mereka ingin iklan selanjutnya bintang utamanya adalah kucing HAHAHAHAHA.

Jadi Mayo ditugaskan mengurus kucing, mengaudisi kucing-kucing mana yang cocok jadi model iklan, memberi mereka makan dan merawat mereka LOL. Selagi mengurusi kucing-kucing, ia menjadi dekat dengan Mor. Mor kayaknya tahu sih Mayo suka sama dia, jadi kadang-kadang dia menggodanya dan sengaja memberikan kesempatan pada Mayo HAHHAHAHA.
Pada akhirnya keduanya menjadi dekat dan bahkan pulang bersama.

Tapi tentu saja tidak berjalan semulus itu. Masalah dimulai saat mantan kekasih Mor muncul dan Mor belum bisa melupakan mantan kekasihnya itu, padahal si mantan udah punya pacar baru dan lagi si mantan malah deket-deket sama Mor. Kesel banged pas bagian ini. Kasian sama Mayo yang harus muncul.
Mayo yang galau karena hal itu jadi tidak konsentrasi bekerja. Mereka kemudian kehilangan Jhonny, kucing kesayangan klien mereka yang menjadi tokoh utama iklan kali ini. Mayo merasa bersalah dan berusaha mencari Jhonny kesana kemari, dibantu oleh Mor dan yang lain juga.

Ini movie unik banged, sayangnya directingnya kurang oke, jadi banyak part yang bikin boring bagi aku ya. HAHHAHAHA. Skript nya juga ada yang kurang gitu hehheheh

Skor: 7/10

Cafe. Waiting. Love (2014)
-Taiwanese Movie-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Kayaknya pencarian movie China/Taiwan dimulai dari film ini. Aku bahkan nggak inget apa alasan aku mendownload movie ini.
  • Mungkin karena saat itu banyak yang bilang gayanya mirip dengan Our Times kali ya, mana yang main juga pemain Our Times LOL.
  • Aku suka posternya HAHAHAA

Cast:  Vivian Sung, Megan Lai, Bruce Hung, Marcus Chang ect.

Cafe Waiting Love menceritakan tentang Si Ying, mahasiswa baru sebuah universitas yang memutuskan untuk bekerja sambilan di sebuah cafe karena ia jatuh cinta pada pria yang ia lihat sering datang ke cafe itu. Ia pernah hampir di tabrak oleh bus dan diselamatkan oleh pria itu.

Disana ia bertemu dengan barista  bernama A Bu, di cafe itu yang siap membuat semua jenis kopi pesanan, meski permintaan aneh-aneh. Dan kita diajak berkenalan dengan A Tuo, senior aneh yang memakai bikini kemana-mana dan gosipnya dia adalah mantan kekasih A Bu, yang dulu berselingkuh darinya karena A Bu seorang penyuka sesama jenis, A Bu meninggalkan a Tuo karena menyukai perempuan lain HAHAHHA.

Sejak itu, A Tuo dan Si Ying sering bertemu secara tidak sengaja, disana dan disini. Pada akhirnya keduanya menjadi dekat karena A Tuo membantu hubungan cinta Si Ying dan pria yang sering datang ke cafe itu. A Tuo dan Si ying lama kelamaan menjadi teman baik. Mereka sering menghabiskan waktu bersama dan kadang bertengkar sebagai sahabat. A Tuo adalah orang yang selalu bersemangat, ia selalu tersenyum dan optimis dengan segala hal. Ia bahkan tak segan-segan mengatakan kalau ia menyukai Si Ying. Bahkan meski ditolak berkali-kali, ia selalu dengan tersenyum mengatakan menyukai Si ying.
aku suka banged sama A Tuo ini, senyumannya manisssssssssss.

Tapi hati Si Ying hanya ada pada pria di cafe itu. Si Ying selalu melihat pria itu duduk di tempat yang sama setiap hari, dengan wanita yang berbeda dihadapannya, jadi ia pikir pria itu banyak pacarnya. LOL.
Sampai suatu hari Si Ying menemukan fakta yang mengejutkan tentang pria itu.
Dan kata orang, kita baru menyadari sesuatu yang berharga jika dia sudah menghilang, disanalah Si Ying menyadari kalau ia menyukai A Tuo, sayang sekali A Tuo sudah pergi untuk berkeliling dunia dan meninggalkan Taiwan.

Aku sangat menyukai quote dari movie Cafe Waiting Love yang berbunyi, 'Love need coincidences more than you thought', yang bisa diartikan, kalau cinta itu membutuhkan 'kebetulan' lebih dari yang kau bayangkan. Maksudnya adalah jangan meremehkan kebetulan, karena kebetulan demi kebetulan itu bisa jadi cinta. Jadi kalau OTP kamu misalnya make baju, topi atau apa gitu yang sama, atau lagi sama-sama dimana gitu, meski kita bilang 'paling cuma kebetulan', jangan anggap remeh HAHAHHAHAHA.

Skor: 9/10 (recomended banged ini, endingnya keren pas Si Ying tahu rahasia besar pria itu huhuhuhu, aku aja nggak nyangka lol)

Sayonara Debussy - Pianist Tantei Misaki Yôsuke (2016)
-Drama Special-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Saat mengobrak abrik filmku.net, nemu movie ini dan tertarik mendownloadnya.
  • Ada Masahiro Higashide dan Yuina Kuroshima.
  • Ini tentang musik klasik

Cast : Masahiro Higashide, Yuina Kuroshima, Moka Kamishiraishi ect.

Sayonara Debussy ini bergenre musik dan misteri. Aku kurang suka genre misteri, tapi karena ada Higashide dan Yuina, aku nonton juga. Dan seru sih, ditambah aku lagi suka musik klasik juga, jadi alunan piano dalam movie ini menyejukkan hati.
In adalah SP drama, sementara ada movie-nya yang dibintangi oleh Ai Hashimoto, tapi aku lebih tertarik dengan  SP drama ini LOL.

Sayonara Debussy menceritakan tentang Haruka Sanada dan Lucia yang merupakan saudara sepupu yang belajar piano. Haruka sangat berbakat dengan piano, impiannya adalah menjadi pianis, jadi ia sudah berlatih sejak kecil. Sementara itu Lucia kehilangan orang tuanya dan dirawat oleh keluarga Haruka, ia juga mulai belajar piano bersama Haruka. Haruka adalah keluarga kaya yang punya vila di bukit. Keduanya kemudian berkenalan dengan pianis dari universitas bernama Misaki Yosuke, yang mengontrak di penginapan bibi mereka.

Suatu hari terjadi kebakaran di vila itu, saat itu yang berada di vila adalah nenek, Haruka dan Lucia. Nenek dan Lucia meninggal dunia dan hanya Haruka yang hidup, dengan luka bakar diseluruh tubuhnya. Butuh beberapa lama ia akhirnya pulih, setidaknya wajahnya bisa di operasi dengan baik, meski ada luka di punggungnya dan ia masih menggunakan tongkat. Ada pembagian warisan juga dimana Haruka mendapat warisan paling banyak dan saudaranya cemburu.

Ibunya sangat terobsesi dengan Haruka yang harus tetap menjadi pianis, jadi ia terus meminta Haruka latihan dan juga karena akan ada kompetisi piano, yang seharusnya mewakili sekolah mereka adalah Haruka si murid teladan, dengan kondisinya yang sekarang, pihak sekolah ingin menggantikannya, tapi keluarga meyakinkan kalau Haruka bisa melakukannya sebelum kompetisi.

dengan bantuan dari Yosuke, Haruka kembali berlatih piano meski jarinya masih sulit digerakkan, ia bahkan tak bisa bermain lebih dari 5 menit. Selama masa latihan itu banyak kejadian aneh di vila mereka. Keluarga sangat mencurigakan, bahkan ada korban jiwa dan ibu Haruka meninggal dunia.

Misteri demi misteri perlahan dipecahkan oleh Yosuke yang ternyata adalah mantan detektif. Dan ditemukan fakta yang membuat aku tercengang. Harusnya aku curiga sejak awal, tapi aku benar-benar shock karena aku sama sekali nggak curiga HAHHAHAHA.

Skor: 9/10 (recomended!)

Eve in Love (2013)
-Drama Special-

Alasan kenapa aku menontonnya:
  • Kisah cinta bulan desember / natal biasanya romantis ala-ala shoujo banged wkwkkwkw
  • Mizobata Junpei yang bikin baper dan Nozomi Sasaki, aku pikir mereka akan menjadi pasangan yang manis.
  • Ini bukan movie melainkan SP drama yang tayang di NTV.

Cast: Mizobata Junpei, Nozomi Sasaki, Chiba Yudai ect.

Seperti yang aku katakan, aku tertarik dengan Mizubata Junpei dan Nozomi Sasaki makanya aku download SP ini dan ternyata plot twist banged XD XD XD!
Aku berfikir couple-nya adalah mereka berdua, ternyata TIDAK saudara-saudara! Sepanjang Sp ini aku bertanya-tanya kapan mereka akan bertemu, bagaimana mereka akan bertemu tapi ujung-ujungnya keduanya bahkan ga saling kenal sampai akhir buwhahahahahah. Tapi unik sih XD

Jadi Eve in Love menceritakan kisah cinta mereka berdua dan beberapa kisah cinta lainnya, tentang keluarga dan juga rekan kerja. Nah, SP drama ini dibuat untuk promosi Tokyo DisneySea theme park. Ada beberapa kisah cinta dalam drama ini.

Jadi kisahnya terjadi sebelum malam natal (kalo ga salah sih sehari sebelum malam natal).
Nao Nanami (Nozomi Sasaki) yang tidak punya pacar dan selalu menghabiskan malam natalnya dengan pekerjaannya, membungkus kado natal untuk orang lain. Ia menyukai seniornya disana, dan mereka pernah berjanji akan pergi ke disneysea saat malam natal. Tapi sepertinya si pria lupa janjinya dan malah menyiapkan hadiah untuk melamar pacarnya, dan meminta Nao membungkusnya, sementara Nao tidak tahu apa-apa dan malah berkhayal kalau itu untuknya LOL.
Sampai akhirnya ia tahu dan kecewa, kemudian ia dimarahi oleh bos-nya karena ada kado natal yang ketinggalan di toko mereka dan menyuruhnya mengirimnya malam itu juga. Ia kemudian dibantu oleh Kazuhiko Iwai (Chiba Yudai) dalam pengirimannya dan keduanya menghabiskan malam mengantar kado itu.
Saat itu muncul-lah benih benih cinta diantara mereka.

Sementara itu Gakkun (Junpei Mizobata) sedang bertengkar dengan kekasihnya dan mereka sepertinya akan berpisah. Karena kekasihnya sangat sibuk jadi mreka bahkan tidak punya waktu bersama. Kekasihnya Mari adalah seorang PD stasiun TV yang ditugaskan meliput saat malam natal. Awalnya kita belum tahu kalau Mari adalah pacar Gakkun, karena Gakkun malam itu sibuk menemukan boneka beruang-nya yang dibuang/jual oleh keponakannya LOL. Ia mencari kesana kemari boneka itu dan nantinya kita tahu itu dari pacarnya.

Kisah lainnya adalah seorang anak yang kesepian karena ibunya terus bekerja, meski ia diberi uang banyak dan makanan, ia ingin menghabiskan waktu bersama ibunya dan ayahnya, ayah dan ibunya sudah bercerai, tapi dia ingat janji mereka akan ke disneysea saat malam natal. Ia kemudian kabur dari rumah.
Lalu ada kisah seorang manajer dan artis-nya. Artisnya ini rocker tapi tak punya pekerjaan, impiannya ingin melakukan konser, jadi demi itu manajernya mencari cara mendapatkan biaya dan promosi, jadi ia mencarikan pekerjaan apa saja untuk sang rocker. Sayangnya si rocker ga mau menjadi bintang iklan yang harus mengenakan pakaian norak dan memarahi manajernya padahal manajernya sudah melakukan segalanya untuknya.

Tokoh-tokoh dalam SP ini saling berhungan satu sama lain. SP drama dengan plot yang cepat, asik pokoknya.

Skor: 8/10

Itu dia 8 referensi movie dari admin Clover Blossoms untuk part 3 :)
Sampai jumpa di referensi movie selanjutnya~


Share:

7 komentar:

  1. samaaa banget kak lagi tertarik movie taiwan/china, gimana ya butuh tontonan lain abis korea jepang atau mentok thailand mulu sih. sblmnya emng udh pernah nntn, beberapa movie taiwan china cuma blm bisa buat suka banget. dan wktu itu tertariknya karna nntn drama love 020 dan shipperin yang yang sm zheng shuang dari ceita banyak yg bosenin but ngeliatin dua oorg itu dijamin bakal lupa sm yg bosen itu abis itu aku nntn movie versionnya yg main angela baby sm jing boran, dalam segi cerita lebih bagus movie ver sih karna ga begitu bertele tele. setelah nonton yg dua itu jadi addict bgt sm china taiwan, akhirnya nemu film china judulnya The left ear wktu itu nntn karna ada yg Yang yang tapi aslii kakkk recommendedddd bgttt banget bangett. coba search google deh keren asli. dibuat mewek.

    BalasHapus
    Balasan
    1. yap itu udah masuk dalam list download-an hahahah
      ada banyak, kapan ada waktu tinggal download an tontonXD
      efek kehabisan film tema anak sekolahan jepang, jadi pindah ke taiwan/china dulu. tapi kebanyaakn coming age yang aku tonton kok temanya sama ya hahhaha

      Hapus
    2. wajar kayanya kak. mungkin dalam dunia perfilman setau aku china unggul di action dan ga begitu diperhitungkann di romance apalagi horor jangan tanya :"v taiwan juga ga begitu yaa. sekalinya ada yg booming dan pecah jadi keterusan dan ga berani ambil resiko. beda kaya korea dan jepang, tema nya udh sampe dewa cari jodoh buat bunuh dirinya sendiri :" #taggoblin wkkwk

      Hapus
    3. Yg The Left Ear bagus .. Dengan movie Hear Me

      Hapus
  2. Mugiko-san to (my sweet little pea) sudah pernah di-review belum ya min?

    BalasHapus
  3. If cats disapeared from the world bagus banget min, ane aja cowo nangis pas nonton film ini sampai habis. Oh iya min boleh minta referensi untuk j-movie atau j-drama(diluar film jepang boleh kok) yang feelnya dapet kyk aozora yell, ao haru ride, if cats disappeared from the world. Thx min

    BalasHapus

Translate

Ads Here

NOTE:

DILARANG RE-UPLOAD / COPY PASTE TULISAN DI BLOG INI!

JIKA INGIN SHARE, CUKUP LINK KE POSTINGANNYA SAJA, BUKAN ISINYA!


[Trivia] Japanese Movie Recommendations List

Karena ada banyak yang menanyakan rekomendasi untuk J-Movie, jadi aku memutuskan untuk membuat list rekomendasi Japanese Movi...

Popular Posts This Month

Actor / Actress

Airi Matsui Ando Sakura Anna Ishii Aoi Miyazaki Aoi Morikawa Aoi Wakana Aoi Yu Aom Sushar Araki Yuko Ayase Haruka Bebe Tanchanok Chen Duling Chiba Yudai Chinen Yuri Choi Ara Dai Lu Wa Daiki Shigeoka Darren Wang Dori Sakurada Eikura Nana Eita Elaiza Ikeda Fujiki Naohito Fuka Koshiba Fukagawa Mai Fukatsu Eri Fukuchi Momoko Fukushi Sota Fuma Kikuchi Fumi Nikaido Furuhata Seika Gao Zhi Ting Go Kyung Pyo Gong Yoo Gou Ayano Hamano Kenta Han Seung Yeon Han Yeri Hana Sugisaki Haru Kuroki Haruka Fukuhara Haruma Miura Haruna Kawaguchi Hasegawa Hiroki Hashimoto Ai Hashimoto Kanna Hayami Akari Hayato Isomura Higa Manami Hikari Mitsushima Hirano Sho Hiroki Narimiya Hirose Alice Hirose Suzu Honoka Yahagi Horii Arata Hou Ming Hao Hu Yi Tian Hwang Jung Eum Hyeri Igawa Haruka Imada Mio Inoue Mao Ishihara Satomi Jang Se Hyun Ji Soo Ji Woo Joo Won Jun Shison Jung So Min Kaku Kento Kamiki Ryunosuke Kamishiraishi Moka Kamishiraishi Mone Kaname Jun Kanichiro Kanjiya Shihori Kasumi Arimura kawakami juria Kei Tanaka Kengo Kora Kentaro Kento Hayashi Kento Nagayama Kim Go Eun Kim Ji Won Kim Min Suk Kim So Hyun Kim Soo Hyun Kim Tae Ri Kim Woo Bin Kim Yoo Bin Kim Yoo Jung Kim Yoo Mi Kinami Haruka Kiritani Kenta Kitamura Takumi Kiyohara Kaya Kiyohara Sho Komatsu Nana Koseki Yuta Kou Shibasaki Kubota Sayu Kudo Asuka L Lee Bo Young Lee Chung Ah Lee Dong Hwi Lee Dong Wook Lee Gi Kwang Lee Jong Suk Lee Joon Lee Soo Hyuk Lee Yoo Jin Li Lan Di Lily Franky Mackenyu Mahiro Takasugi Maika Yamamoto Maki Horikita Makita Aju Mamiya Shotaro Marie Itoyo Masahiro Higashide Masaki Okada Masaki Suda Masataka Kubota Matsumoto Jun Matsushima Nanako Mayu Matsuoka Mei Nagano Mikako Tabe Mike D angelo Min Do Hee Minami Hamabe Minami Sara Mio Yuki Mirai Moriyama Mirai Shida mirai suzuki Mitsuki Takahata Mitsushima Shinnosuke Miwa Miyazawa Hio Miyu Yoshimoto Mizuki Yamamoto Moe Arai Mone Kamishiraishi Mugi Kadowaki Nadine Lustre Nagasawa Masami Nagase Ren Nakajima Kento Nakamura Tomoya Nao Nao Matsushita Nijiro Murakami Nounen Rena Okada Kenshi Osamu Mukai Otani Ryohei Park Bo Gum Park Eun Bin Park Hae Jin Park Seo Joon Park Shin Hye Pattie Ungsumalynn Phan Pagniez Reina Visa Rena Matsui Riho Yoshioka Rina Kawaei Ryo Ryusei Ryo Yoshizawa Ryoma Takeuchi Ryota Katayose Ryu Hwa Young Ryu Jun Yeol Sagara Itsuki Sairi Itoh Saito Takumi Sakaguchi Kentaro Sakuma Yui Sakurako Ohara Sato Kanta Satoshi Tsumabuki Seino Nana Seo Hyun Jin Seto Koji Shen Yue Shim Eun Kyung Shimon Okura Shin Hyun Soo Shirota Yuu Shohei Miura Shono Hayama Shuhei Nomura Shunya Shiraishi sometani shota Son Seung Won Song Ha Yoon Suga Kenta Sun Woong Suzuki Ryohei Suzy Taiga Taishi Nakagawa Takahashi Issei Takanori Iwata Takayuki Yamada Takeru Sato Takuya Kusakawa Tamaki Hiroshi Tao Phiangphor Tasuku Emoto Tomita Miu Tomoshita Yamashita Tori Matsuzaka Toyokawa Etsushi Tsubasa Honda Tsuchiya Tao Uchida Rio Ueno Juri Wan Peng Yamazaki Kento Yamoto Yuma Yo Oizumi Yoo In Na Yoo Seung Ho Yook Sung Jae Yoon Park Yoon So Hee Yoshine Kyoko Yosuke Sugino Yu Aoi yua shinkawa Yui Aragaki Yuina Kuroshima Yuki Furukawa Yuki Izumisawa Yuki Yamada Yukino Kishii Yuko Oshima Yuna Taira Yuriko Yoshitaka Yuta Hiraoka Yuya Matsushita Yuya Yagira Zhang Yao

Drama / Movie

3A 99.9 A Love So Beautiful A Story of Yonosuke Age of Youth 2 Always Sunset on Third Street amachan Anikoma Anohana Anone Ao Haru Ride Arbitratily Fond Asa ga Kita Ashi Girl At Cafe 6 Beppin-San Biscuit Teacher and Star Candy Bittersweet Boku Dake ga Inai Machi Boku no Ita Jikan Boukyaku no Sachiko Bubblegum Cafe Waiting Love Carnation Chia Dan Chihayafuru Chimudondon Chugakusei Nikki Churasan Come Come Everybody Crybaby Pierrot's Wedding Crying Out Love in the Center of the World Daily Lives of High School Boys Dating DNA Departures Eulachacha Waikiki Evergreen Love Father is Strange Fight Fleet of Time Forever Young Frankenstein no Koi From Five to Nine Gakko no Kaidan Gegege no Nyobo Gochisousan God Gift Good Morning Call Good Morning Call 2 Goon Ju Hana and Alice Hana Nochi Hare Hanako to Anne Hanbun Aoi Haruchika Hirunaka no Ryuusei Hirune Hime Hiyokko Honey and Clover Hot Road Hyouka I Love You in Tokyo I Want to Eat Your Pancreas If We Were A Season Itakiss LIT Itakiss LIT S2 Itakiss Movie Kahogo no Kahoko Kakegurui Kaze no Haruka Keiji Yugami Kidnap Tour Kiki Delivery Service Kimi no Na Wa Kingyo Club Kiss Me Thailand Koe no Katachi Koinaka Kuragehime Linda Linda Linda Little Forest Love Letter Lucky Romance Ma Boy Maiagare Man From The Stars Manpuku March Comes in Like a Lion Mare Massan May Who? Meteor Garden 2018 Moriyamachu Driving School My Huckleberry Friends My Husband Can Not Work My Little Sweet Pea My Old Classmate Nagi no Asukara Narratage Natsuzora Nodame Cantabile Oboreru Knife Ochoyan Ohisama Okaeri Mone Omotesando On The Wings of Love One Million Yen Girl One Week Friends Operation Love Orange Orange Days Ore Monogatari Our Little Sister Our Times Peach Girl Pinocchio Princess Hours Thailand Rage Rainbow Song ReLIFE Reply 1988 Romance Full of Life Sannin No Papa she was pretty Shigatsu wa Kimi no Uso Sing Salmon Sing Solanin Sound of Your Heart Splish Splash Love Ssam My Way Strobe Edge Sukina Hito ga Iru Koto Teiichi no Kuni Tenno no Ryoriban The 100th Love The Anthem of the Heart The Best Hit The Great Passage The Left Ear The Woodsman and The Rain The World of Us Today's Kira-kun Todome no Kiss Toki wo Kakeru Shojo Tokyo Tarareba Girls Tomorrow Cantabile Tonari no Kaibutsu-kun Toto Nee Chan Twenty Years Old Twilight Saya in Sasara Uchiage Hanabi Under the Hawthorn Tree Unnatural Wakamonotachi Warotenka We All Cry Differently What A Wonderful Family When We Were Young While You Were Sleeping Wise Prison Life Wood Job Yellow Elephant Yesterday Once More Your Lie in April Youth Over Flowers

Blog Archive

Advertise here

Recent Comments

Random Posts